Senin, 17 Desember 2012

Teacher To Millionaire : Sebuah Band Papan Bawah di Negeri Ini


Tanggal 29 September 2012 mungkin bisa menjadi sejarah dalam hidup lima guru yang biasa mengajar di SMA Taruna Bakti. Ya! Karena pada hari itu kali pertama sebuah band yang dibentuk dalam sekejap tampil didepan publik.

Tampil sebagai gitaris adalah pak Dadi (Guru Sosiologi), Sebagai bassist adalah pak Dicky Rinaldi (Guru Olahraga), Sebagai Keyboardist adalah pak Dicky Iman (Guru Biologi, Sebagai Drummer adalah Pak Adiwiguna (Guru Seni Budaya), dan Sebagai vokalis adalah saya sendiri.

Berbeda dunia, tapi satu jua. Kami membawakan 4 lagu yang sekiranya memang lagu yang hits dijaman kami. Lagu pertama Bento dari Iwal Fals, dilanjutkan lagu Cintakan Membawamu dari dewa 19, lagu ketiga adalah lagu Terlalu Manis dari Slank dan lagu pamungkas adalah lagu Mungkinkah dari Stinky.



0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Press Release Distribution